PENGAKUAN

Mungkin sudah menjadi kebutuhan manusia, sebuah pengakuan.
Kita ingin diakui bahwa kita cantik.
Kita ingin diakui bahwa kita kaya.
Kita ingin diakui bahwa kita mampu.
Kita ingin diakui bahwa kita cerdas.
Dan segala pengakuan lain.
Kadang aku muak dengan semua itu.
Muak dengan segala cap yang ingin kita dapat dari masyarakat.
Sampai-sampai kita hidup berdasarkan standart mereka, keinginan mereka.
Akhirnya kita benar-benar kehilangan diri kita sendiri.
Aku hanya ingin hidup dengan caraku.
Dengan jalanku.
Aku hanya ingin baik-baik saja dengan keadaanku sekarang.

Komentar